Kategori
Uncategorized

Layar laptop berat dibuka? Hati-hati engsel laptop mau rusak!

Layar laptop berat dibuka? Hati-hati engsel laptop mau rusak!

Engsel laptop tuh salah satu komponen yang vital banget, walaupun jarang kita perhatikan perawatannya. Fungsinya yang simpel tapi penting: menghubungkan layar dan body keyboard supaya bisa buka tutup laptop dengan lancar.

Kalau engsel udah mulai bermasalah dan dibiarkan terus, bisa bikin kamu repot sendiri kalau lagi pake laptopnya. Bahkan gak sedikit yang kerusakannya menjalar kemana-mana, seperti kabel antena WiFi putus atau kabel LCD yang putus.

Biar nggak makin parah, kenali nih tanda-tanda awal engsel laptop mulai rusak dan cara mengatasinya.

Engsel laptop itu kerja keras bagai kuda setiap hari, dan ada beberapa hal yang bikin dia cepat rusak diantaranya :

  1. Buka-tutup terlalu sering. Ketika buka tutup, engsel tuh makin berat akhirnya lama kelamaan bikin dudukan baut engsel ketarik dan rusak. Inilah yang menyebabkan engsel menganga dan akhirnya sulit buka tutup laptop.
  2. Pernah kebentur atau jatuh. Benturan keras bisa bikin dudukan baut engsel atau casing laptop jadi bengkok atau rusak.
  3. Cara buka yang salah. Sering buka laptop pakai satu tangan diujung pojok layar itu bisa membuat engsel cepat rusak. Bagusnya sih dibuka dari tengah, sembari ditahan bagian keyboardnya.
  4. Debu dan kotoran yang menumpuk di mesin, terlebih lagi di bagian engsel bisa bikin engsel cepat rusak.

Tanda umum engsel mulai bermasalah adalah buka tutup laptop jadi makin berat. Bahkan mulai ada bunyi aneh-aneh ketika dibuka tutup. Untuk mencegah kerusakan yang lebih parah, kamu bisa mengendurkan engselnya agar menjadi ringan kembali.

Apabila engsel yang berat kamu biarkan terlalu lama, akan merusak dudukan bautnya menyebabkan engsel laptop menganga. Kalau kerusakannya udah kayak gini sih, harus perbaikan dudukan buat engsel, atau kalau udah parah harus ganti casingnya.

Kerusakan engsel karena dibiarkan tanpa perawatan

Dan kalau laptop kamu masih aman-aman aja, sering-sering lakukan cleaning dan ganti pasta laptopnya secara rutin.

Disclaimer: FixNow.id adalah penyedia layanan perbaikan independen (Independent Repair Provider). Kami tidak berafiliasi, didukung, atau mewakili merek dagang seperti Asus, Acer, Lenovo, HP, Dell, Apple, atau merek lain yang disebutkan. Semua nama produk, logo, dan merek adalah milik pemiliknya masing-masing dan hanya digunakan untuk tujuan identifikasi layanan.

FixNow menyediakan layanan perbaikan laptop, handphone dan recovery data harddisk.

Contact us
Workshop

Jl. Cikutra no. 290 Bandung

Email

fixnow@gmail.com

WhatsApp

085175437545

Follow us